Ternyata, Wallpaper pun Harus Dibersihkan
Wallpaper merupakan alternatif penghias dinding selain cat. Wallpaper kian digemari karena motifnya yang beragam dan harganya yang jauh lebih murah. Namun, jika tidak teliti merawatnya, wallpaper cantik Anda dapat berubah menjadi kusam.
Bagaimana caranya? Simak tiga tipsnya yang Simak tipsnya yang dilansir dari buku “456 Tip Perawatan Rumah”, karya Garsinia Lestari
Pertama, Sebagai pelapis dinding, wallpaper sebaiknya dibersihkan sewaktu-waktu agar tidak tampak kusam dan berdebu. Siapkan campurkan dua liter air, 60 mili liter cuka makan, dan 30 gram tepung maizena, kemudian aduk rata. Selanjutnya, oleskan pembersih pada permukaan wallpaper dengan menggunakan spons halus. Kemudian bersihkan sisa pembersih dengan kain yang telah diberi air.
Kedua, cara ini dapat Anda gunakan jika Anda menggunakan wallpaper yang berbahan halus. Campurkan 90 mili liter sabun cair (pilih yang berbahan dasar minyak tumbuh-tumbuhan) dan 120 mili liter air hingga berbusa. Bersihkan wallpaper dengan busa yang terbentuk, pakai sabut spons halus sebagai alat bantu. Bersihkan sisa-sisa busa dengan kain yang telah diberi sedikit air.
Ketiga, selain sebagai bahan pengawet boraks ternyata dapat dimanfaatkan sebagai bahan pembersih wallpaper. Campurkan saja 30 mili liter boraks ke dalam tiga liter air panas, lalu masukkan ke dalam botol spray. Semprotkan cairan pada bagian permukaan wallpaper yang kotor, lalu keringkan dengan kain katun.
Selamat mencoba…
Sumber : okezone dan sumber lainnya
Miliki segera unit Apartemen Bassura City, Better City, Better Life
Untuk keterangan lebih lanjut segera kunjungi :
Kantor Pemasaran Bassura City
Jl. Basuki Rahmat No. 1A, Jakarta 13410
Telp : 021-859-10 000
Marketing Galery Bassura City
Kalibata City , Tower Flamboyan, Jakarta
Telp : 021- 2931.7037